Daerah

Partai Golkar Cilacap Gelar Tarhim Ramadhan, Serap Aspirasi Masyarakat 

256
×

Partai Golkar Cilacap Gelar Tarhim Ramadhan, Serap Aspirasi Masyarakat 

Share this article
Sekumpulan umat islam warga berpose di masjid
Partai Golkar CIlacap, Jawa Tengah menggelar Tarhim (Tarawih dan Silaturahim) beberapa waktu lalu.

G24NEWS.TV, CILACAP – Ramadhan adalah saatnya memantapkan hubungan vertikal dengan Sang Pencipta dengan memperbanyak ibadah, namun juga tetap menjaga hubungan horizontal dengan sesama manusia, ujar Ketua Partai Golkar Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Sindy Syakir saat menggelar tarhim ramadhan. 

Sindy Syakir yang juga wakil ketua DPRD Kabupaten Cilacap ini mengatakan ibadah seperti shalat lima waktu, tarawih, tadarus harus tetap dijalankan,

“Tapi juga diimbangi dengan membina kerukunan dan kerjasama dan menghargai serta menghormati antar-sesama umat beragama,” ujar  Sindy Syakir saat melaksanakan kegiatan Tarhim (Tarawih dan Silaturahim) beberapa waktu lalu. 

Baca Juga  Puteri Komarudin Dorong BPDLH Fokus Penanganan Sampah dan Mangrove

Kegiatan awal Tarhim dilakukan di Masjid Al Muhammadi Desa Karangtengah, Kecamatan Sampang, Cilacap, Jawa Tengah. 

Menurut Sindy Syakir tarhim Ramadhan ini memiliki banyak makna serta manfaat. Salah satunya meningkatkan tali silaturahmi dalam suasana penuh kebersamaan, keakraban dan kekeluargaan yang dilandasi dengan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

“Saya dan pengurus Partai Golkar kabupaten Cilacap mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa kepada bapak ibu dan saudara-saudara sekalian, mudah-mudahkan Allah SWT memberikan kekuatan dan kesabaran,” ujar dia.

Baca Juga  Parlemen Jambi: Penerimaan Siswa Di Luar Zonasi Rugikan Masyarakat

Sekretaris Partai Golkar Cilacap Mitra Patriasmoro menghadiri tarhim Ramadhan di Desa Pangawaren Kecamatan Karangpucung.  Bersama tokoh agama dan masyarakat, Mitra Patriasmoro  menyampaikan Ramadhan adalah bulan penuh keberkahan, jadi sebaiknya dimanfaatkan betul untuk dijadikan ladang pahala dan keberkahan.

 

banner 325x300