Video

Wagub Ijeck Berharap Perusahaan Tambang Bawa Manfaat Bagi Masyarakat Sekitar

240
×

Wagub Ijeck Berharap Perusahaan Tambang Bawa Manfaat Bagi Masyarakat Sekitar

Share this article
wagub ijeck berharap perusahaan
wagub-ijeck-berharap-perusahaan

Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Selatan (Sumut) Musa Rajekshah berharap perusahaan tambang di Sumut bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

“Masyarakat harus mendapatkan manfaat dengan kehadiran perusahaan,” ungkapnya saat meninjau perusahaan tambang di wilayah Sumut beberapa waktu lalu seperti dilansir dari kanal YouTube G24 Channel, Minggu (18/9/2022).

Wagub yang akrab disapa Ijeck itu menyebutkan, kunjungan tersebut dilakukan untuk melihat apakah perusahaan tambang sudah berjalan sebagaimana mestinya, terutama dalam mengikuti aturan dari kementerian yang memberikan izin.

Baca Juga  Sahabat Ulama

Pada kesempatan itu, Ijeck mengungkapkan bahwa dirinya merasa senang bisa meninjau langsung proyek yang sedang dikerjakan di lapangan daripada mendengar laporan dari jajarannya.

“Kami memang belum pernah secara langsung meminta kunjungan kepada perusahaan di Sumut. Setelah ini kami akan coba kunjungan ke sana,” katanya.

Lebih lanjut, Ijeck juga berharap perusahaan tambang bisa menjalankan program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dan terbuka dalam memberikan informasi kepada masyarakat.

Baca Juga  Ini Alasan Generasi Muda Enggan Menjadi Petani Menurut Puteri Komarudin

“Hal ini supaya isu-isu negatif di tengah masyarakat, terutama isu limbah berbahaya, terjawab dengan sendirinya dan tidak gampang termakan isu-isu yang akhirnya membawa gesekan,” ungkapnya.

Politisi Partai Golkar itu menilai, jika hal tersebut dilakukan, para investor akan lebih nyaman masuk ke Sumut atau Indonesia.

“Ini yang mau kami bangun, keterbukaan dan komunikasi yang baik antara perusahaan dan masyarakat yang dijembatani pemerintah setempat,” terang Ijeck.

banner 325x300