Politik

Puteri Komarudin: Makan Siang dan Susu Gratis di Sekolah Akan Berdampak Langsung Naikkan Gizi Generasi Muda

111
×

Puteri Komarudin: Makan Siang dan Susu Gratis di Sekolah Akan Berdampak Langsung Naikkan Gizi Generasi Muda

Share this article
Anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi Golkar Puteri Komarudin. Foto: DPR RI/Dok/Man
Anggota Komisi XI DPR RI dari Fraksi Golkar Puteri Komarudin. Foto: DPR RI/Dok/Man

G24NEWS.TV, JAKARTA –Politikus Partai Golkar, Puteri Komarudin mengatakan Program Makan Siang dan Susu Gratis serta Bantuan Gizi adalah program andalan yang digagas oleh Pasangan Prabowo-Gibran.

“Program tersebut menjadi salah satu dari 8 program hasil terbaik cepat, yang akan memberikan dampak langsung kepada masyarakat dan dampak jangka panjang kepada negara,” tegas Ketua Bidang Kemitraan Perbankan dan Pasar Modal DEPINAS SOKSI ini, pekan ini..

Baca Juga  Bawaslu dan Google Tangkal Disinformasi melalui Program Kreatif

Jangka pendek, diperjelas anggota Komisi XI DPR ini, para orangtua akan terbantu karena asupan pangan anak terpenuhi. Semua itu, demi mewujudkan sang anak tumbuh sehat dan cerdas.

“Sementara dalam jangka panjang, upaya ini akan menciptakan generasi unggul untuk mencapai visi Indonesia Emas. Sehingga siap berkompetisi dengan bangsa lain. Dua-dua nya disiapkan oleh Prabowo-Gibran,” jelas Puteri, legislator Golkar.

Pada kesempatan yang sama, dia mengatakan manusia memiliki hak untuk mendapatkan akses kesehatan fisik dan mental dengan kualitas tertinggi.

Baca Juga  Airlangga Hartarto: Belum Ada Bahas Soal Kursi Menteri Dengan Prabowo Subianto

Dalam hal pengobatan, harus sudah memiliki BPJS yang akan terus kita lanjutkan dan tingkatkan.

“Tapi dalam hal menciptakan kesehatan, kita juga harus lakukan dengan memastikan kecukupan nutrisi dan gizi. Ini penting,” kata Puteri Komarudin.

Email: Nyomanadikusuma@G24 News
Editor: Lala Lala

banner 325x300