Nasional

Ini Makna Lambang Partai Golkar, Simak Ya

1104
×

Ini Makna Lambang Partai Golkar, Simak Ya

Share this article
Bendera Partai Golkar
Bendera Partai Golkar

G24NEWS.TV, JAKARTA – Partai Golkar merupakan salah satu partai besar dan tertua dalam kontestasi politik di Indonesia dengan identitas kuning dan pohon beringin. Dikutip dari laman resmi partaigolkar.com, Partai Golkar didirikan pada tanggal 20 Oktober 1964 oleh Soeharto dan Suhardiman. Mulanya partai ini dirintis dalam bentuk organisasi Golongan Karya dan Sekretariat Bersama Golongan Karya pada tahun 1957. 

Partai Terkonsisten dalam Pemilihan Umum

Sebagai partai politik tertua di Indonesia, Partai Golkar masih konsisten menjadi partai dengan perolehan suara besar, hingga Pemilu 2019. Berdasarkan data rekapitulasi Pemilu 2019, Partai Golkar meraih 12,31% suara nasional/

Kuning dan Pohon Beringin sebagai Brand Identity Partai Golkar

Partai memiliki brand identity yang memiliki filosofi dan makna nya sendiri. Fungsinya adalah untuk membangun persepsi dan branding partai kepada konstituen maupun khalayak. Dengan demikian, konstituen maupun khalayak memiliki kesan maupun citra yang melekat terhadap suatu partai seperti Partai Golkar.

Baca Juga  Polri Gencarkan Pesan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat di Masa Tenang Pemilu 2024

Partai Golkar berhasil mengkomunikasikan branding identitas warna kuning dan mudah diingat oleh khalayak, utamanya pemilih. Partai yang saat ini diketuai oleh Airlangga Hartarto identik dengan brand identity yaitu warna kuning dan pohon beringin. Brand identity Partai Golkar yaitu lambang pohon beringin mulai digunakan sejak Pemilu 1971 sampai sekarang. Berikut filosofi dan makna lambang Partai Golkar:

Filosofi dan Makna Lambang Partai Golkar

 

Baca Juga  Polisi Ungkap Peredaran Kripik Pisang Mengandung Narkoba
Lambang Partai Golkar
Lambang Partai Golkar
  1. Pohon Beringin. Bermakna bahwa Partai Golkar memberi perlindungan bagi Rakyat Indonesia
  2. Padi dan Kapas. lambang kesejahteraan sosial bagi Rakyat Indonesia
  3. Perisai Segi Lima. Lambang ideologi partai yaitu Pancasila.
  4. 17 Bunga Kapas, 8 Akar Gantung Pada Beringin, 45 Butir Padi. Melambangkan hari kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945
  5. Warna Putih Pada Perisai. Bermakna kesucian
  6. Warna Dasar Kuning. Bermakna kejayaan

Partai Golkar hadir dengan doktrin karya kekaryaan karena tidak ingin bangsa Indonesia terpecah ke dalam kotak-kotak sempit yang mengancam keutuhan bangsa.

Itulah filosofi dan makna lambang yang saat ini masih konsisten menjadi identitas Partai Golkar.

banner 325x300