EkonomiLifestyle

Sedari Usia Muda Mulai Investasi, Masa Tua Tinggal Nikmati Hasilnya

268
×

Sedari Usia Muda Mulai Investasi, Masa Tua Tinggal Nikmati Hasilnya

Share this article
money
money-2724237_960_720

G24NEWS.TV, JAKARTA — Investasi bukan buat orangtua saja dan tidak ada salahnya memulai investasi dari usia muda. Mau investasi jangka panjang atau pendek terserah kamu, yang penting sudah punya persiapan untuk masa tua nyaman nan sejahtera.

Tapi hati-hati, jangan sampai memilih investasi bodong atau abal-abal. Berikut beberapa investasi yang bisa jadi pertimbangan kamu:

  • Emas

Investasi termudah dan berisiko rendah. Kamu bisa menyesuaikan keuangan untuk investasi emas. Harga emas yang cenderung naik setiap tahun bisa menjadi pertimbangan untuk investasi jangka Panjang. Keuntungannya emas dapat dijual kembali ketika ada keperluan mendadak. Oleh karena harga yang cenderung naik dan dapat dijual kembali, investasi emas bisa membantu kamu untuk survive di kala ekonomi mandeg.

BACA JUGAProduk Perajin Indonesia makin Mendunia, Bola Piala Dunia FIFA 2022 ternyata Buatan Madiun

  • Reksadana

Reksadana adalah produk investasi terdiri dari sekumpulan dana yang dikelola menjadi modal investasi untuk dikonversikan jadi produk investasi lain seperti saham, obligasi, dan produk keuangan serta investasi lainnya. Reksadana bisa menjadi pilihan untuk orang yang baru pertama kali berinvestasi. Tersedia produk reksadana dengan minimal pembelian relatif murah sehingga terjangkau bagi kantong anak-anak muda fresh graduation.

  • Deposito
Baca Juga  Menko Airlangga Apresiasi Pemberdayaan UMKM untuk Naik Kelas

Deposito masa kini tidak harus punya uang belasan puluhan juta dulu. Dengan modal satu juta pun kamu sudah bisa punya deposito di bank. Kebanyakan yang menyediakan deposito dengan nominal rendah ini adalah bank digital. Deposito layak dipertimbangkan karena bunganya yang bisa mencapai 8% dari nilai investasi. Bunga deposito juga lebih tinggi dibandingkan menabung biasa di bank. Dengan deposito, kamu bisa mengatur jangka waktunya. Jangka waktunya mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, sampai 1 tahun.

BACA JUGAKang Dedi Mulyadi Beri Bantuan Modal Usaha Penjual Coet Asal Cigondewah

  • Asuransi

Asuransi adalah produk investasi yang paling pasaran, bahkan sampai timbul kesan negatif jika mendengar kata tersebut. Buang dulu pikiran negatif tersebut, asuransi bisa menjadi investasi kamu untuk proteksi Kesehatan. Dengan memiliki asuransi Kesehatan, jika terjadi sesuatu ada asuransi yang menutupinya. Bayangkan jika harus membayarnya dari uang sehari-hari atau tabungan, pastinya akan terasa berat. Memang tidak semua pengeluaran dicover asuransi, namun minimal kamu tidak harus menghabiskan seluruh uang untuk pengobatan.

  • Properti
Baca Juga  Gini Nih 6 Kunci Merawat Rumah dengan Baik: Investasi Kesejahteraan yang Berharga

Jika beminat investasi jangka panjang, properti bisa jadi pilihan kamu. Properti tidak harus rumah, bisa berupa lahan kantor, toko, industri, sampai ke rumah kos. Keuntungan investasi properti adalah setiap bulan kamu mendapatkan pemasukan. Bisa juga pemasukan dari investasi ini masuknya setahun sekali, tapi jumlah diterima pastinya besar. Untuk investasi bidang ini, tentu harus dipastikan properti kamu terletak di tempat yang strategis serta keamanannya terjamin.

BACA JUGATingkatkan Minat Baca Generasi Muda, Wagub Ijeck Luncurkan “Kereta Pustaka”

  • Diri sendiri

Investasi yang tidak mudah namun sangat penting adalah diri sendiri. Bagi fresh grad penting sekali untuk terus belajar. Jangan menolak kesempatan belajar skill baru sambil mempertajam skill yang sudah ada. Mempelajari hal baru berarti menambah kesempatan mendapat penghasilan tambahan.

Investasi itu menyenangkan, apalagi ketika keuntungannya masuk ke dalam rekening. Tapi saat memulai, selalu ingat kemampuan finansial diri sendiri ya. Jangan sampai investasi niatnya untung malah berujung buntung, ayo investasi sedari usia muda.

banner 325x300