DaerahEkonomi

Puteri Komarudin: Anak Muda Butuh Akses Modal, UMKM Perlu Pendampingan

291
×

Puteri Komarudin: Anak Muda Butuh Akses Modal, UMKM Perlu Pendampingan

Share this article
UMKM
UMKM

G24NEWS.TV, JAKARTA — Anggota DPR Komisi XI dari Partai Golkar Puteri Komarudin menyebutkan banyak anak muda yang masih membutuhkan akses modal untuk memulai usahanya. Hal itu ia sampaikan dalam unggahan sosial media instagram miliknya @puterikomarudin, (27/3).

“Masalah akses permodalan bagi pelaku UMKM ternyata masih banyak terjadi. Tak terkecuali di daerah pilihanku, banyak anak muda yang masih membutuhkan akses permodalan.” tulis Puteri dalam narasi unggahannya.

Seperti yang diketahui, Puteri Komarudin merupakan Anggota DPR Fraksi Golkar dari Dapil Jawa Barat VII. Dia mengharapkan ada peningkatan pendampingan UMKM. “Kita juga sangat berharap nanti akan ada peningkatan dalam hal pendampingan UMKM,” kata Puteri dalam unggahan reels miliknya.

Baca Juga  Sejalan Hilirisasi, Puteri Komarudin Dorong Pemerintah Fokus Bangun Sektor Industri

Tak hanya itu, ia melihat ada hambatan yang membatasi gerak pelaku UMKM di daerah pemilihan. “Di daerah pemilihan kami semua masih banyak sekali anak-anak muda yang membutuhkan akses untuk permodalan dari perbankan konvensional, tapi masih ada batu yang membatasi mereka,” lanjut Puteri.

Salah satu penghalang adalah kurangnya pengalaman dan pengetahuan bisnis sebelumnya. “Misalnya belum pernah ada pengalaman berbisnis sebelumnya dan lain-lainnya. seringkali itu menjadi hambatan untuk mereka tumbuh menjadi pelaku usaha di Indonesia” ujar Puteri.

Politisi muda Partai Golkar tersebut juga berupaya meningkatkan pendampingan pelaku UMKM agar usaha mereka lebih berkembang. “Untuk itu, aku terus berharap sembari terus mengusahakan peningkatan pada pendampingan untuk pelaku-pelaku UMKM agar usahanya bisa makin berkembang.” tutup Puteri.

Baca Juga  Golkar NTB Tidak Ingin Grasa Grusu Hadapi Pemilu 2024

Seperti yang diketahui, kegiatan UMKM merupakan karakteristik perekonomian Indonesia yang berkontribusi besar terhadap PDB. Dikutip dari iti.ac.id, tercatat bahwa UMKM memiliki kontribusi besar terhadap PDB yaitu 61,97% dari total PDB nasional atau setara dengan Rp. 8.500 triliun pada tahun 2020. UMKM menyerap tenaga kerja dalam jumlah yang besar yaitu 97% dari daya serap dunia usaha pada tahun 2020.

 

 

banner 325x300