LifestyleNasional

Indonesia Sering Gempa Bumi, Ini yang Harus Dipersiapkan

294
×

Indonesia Sering Gempa Bumi, Ini yang Harus Dipersiapkan

Share this article
persiapan gempa
persiapan-gempa

G24NEWS.TV, JAKARTA – Masyarakat di negara-negara yang berada dalam ring of fire seperti Indonesia harus selalu waspada akan gempa.

Gempa bumi di Cianjur menyadarkan pentingnya mitigasi bencana. Kita bisa mulai menyiapkannya mulai dari lingkungan terdekat, yaitu keluarga sendiri. Ajak keluarga untuk menyiapkan hal-hal berikut untuk menghadapi gempa:

1.Menata perabot rumah

Jangan tempatkan perabotan pecah belah di atas, taruh di bagian bawah. Kemudian, kurangi jumlah benda-benda berat. Jika ada perabotan berat, jangan ditaruh dekat pintu atau tempat tidur. Hal ini supaya ketika terjadi gempa bumi, penghuni tidak terkena atau tertimpa barang serta akses pintu tidak terhalang. Jika ada bahan mudah terbakar, simpan dalam wadah tahan pecah. Pelajari cara mematikan listrik, gas, dan air.

2. Safety bag

Tas ini sangat penting. Usahakan safety bag sesuai dengan jumlah anggota keluarga di rumah. Pastikan tas tersebut berada di tempat yang bisa diakses dengan cepat, seperti dekat pintu kamar atau pintu rumah. Jauhkan tas dari benda tajam atau lokasi yang mudah terjangkau air banjir. Benda-benda berikut harus ada dalam safety bag:

  • Peralatan tidur darurat: Siapkan sleeping bag untuk persiapan jika harus tinggal di tempat pengungsian atau berada di tempat yang belum terjangkau tim evakuasi.
  • Baju cadangan: Persiapkan baju dan baju dalam untuk 2 hari. Sediakan juga jas hujan dan jaket untuk menghangatkan tubuh.
  • Cadangan makanan: Bisa berupa makanan kaleng siap makan atau snack bars. Penting sekali menjaga tubuh tetap bertenaga selama evakuasi atau bencana.
  • Botol air minum: Bawa beberapa botol mineral supaya tubuh tidak dehidrasi.
  • Perlengkapan lain: Senter, charger portable, power bank, tissue basah, obat-obatan darurat, pembalut wanita, pisau serba guna, dan benda-benda sejenis.
Baca Juga  Airin Rachmi Tekankan Peran Perempuan Dalam Sektor Ekonomi Kreatif

3. Simulasi menghadapi bencana

Jangan anggap enteng hal ini. Saat bencana terjadi, rasa panik akan mendominasi sehingga kita malah kebingungan sendiri harus bagaimana. Oleh karena itu, simulasi sangat diperlukan supaya tahu apa yang harus dilakukan saat terjadi bencana. Mulai dari cara berlindung di dalam rumah, evakuasi ke luar ruangan, sampai pertolongan pertama pada kecelakaan.

Baca Juga  Langkah Pertama Saat Gempa Bumi yang Harus Kamu Ketahui

4. Simpan nomor kontak penting

Buat list nomor-nomor penting seperti polisi, ambulans, pemadam kebakaran, SAR, dan instansi terkait. Setiap anggota keluarga harus punya list ini serta tahu cara menghubunginya.

5. Kenali tempat sekitar

Setiap berada di suatu tempat, selalu kenali dan perhatikan di mana pintu keluar, letak pintu, letak lift, letak tangga darurat, dan tempat untuk berlindung.

6. Tentukan titik pertemuan

Saat gempa bumi, besar kemungkinan anggota keluarga sedang ada di tempat lain. Buat rencana di mana bertemu setelah berhasil menyelamatkan diri.

Poin-poin di atas terlihat sederhana sehingga kita kerap menggampangkan. Tapi percayalah, ketika bencana terjadi, rasa panik akan melanda pikiran sehingga tidak bisa berpikir tenang. Oleh karena itu, lebih baik bersiap dari sekarang daripada nanti menyesal.

 

banner 325x300