Politik

Golkar Aceh Tengah Yakin Berhasil Rebut Kursi Ketua DPRK di Pileg 2024

151
×

Golkar Aceh Tengah Yakin Berhasil Rebut Kursi Ketua DPRK di Pileg 2024

Share this article
Pj Bupati Aceh Tengah Teuku Mirzuan memukul gong tanda pembukaan Parkside Petro Gayo Hotel, Aceh Tengah, pekan ini. Foto: KBA.ONE/Karmiadi
Pj Bupati Aceh Tengah Teuku Mirzuan memukul gong tanda pembukaan Parkside Petro Gayo Hotel, Aceh Tengah, pekan ini. Foto: KBA.ONE/Karmiadi

G24NEWS.TV, JAKARTA – Partai Golongan Karya (Golkar) Aceh Tengah optimis rebut kursi Ketua DPRK pada Pileg 2024 mendatang.

Suara lantang itu disampaikan oleh Ketua DPD II, Muchsin Hasan dalam Rapat Kerja Daerah (Rakerda) dan orientasi fungsionaris partai berlambangkan pohon beringin itu.

“Tahun 2024 mendatang, tepat pada tanggal 14 Februari, Partai Golkar dengan tekad yang bulat dan kebersamaan, mampu meraih enam kursi atau merebut posisi Ketua DPRK Aceh Tengah,” kata Muchsin Hasan, Senin 13 November 2023.

Saat ini, komposisi Partai Golkar hasil Pileg tahun 2019 lalu meraih empat kursi dan mendapat posisi Wakil Ketua DPRK dan mendapat satu fraksi penuh.

“Siap enam kursi,” tanya Muchsin Hasan dengan nada lantang kepada seluruh peserta Raker yang hadir. Para peserta pun menjawab “siap”.

Melihat komposisi Calon Legislatif (Caleg) DPRK dari Partai Golkar, Muchsin Hasan mengaku, di Dapil 4, Bebesen, Kute Panang dan Bies berpeluang meraih dua kursi.

Baca Juga  Lembaga Survei indEX: Prabowo-Gibran Berpotensi Menang Satu Putaran

“Yang sudah dinyatakan siap meraih dua kursi di Dapil IV, di Dapil ini wajib dua kursi,” kata Muchsin berkelakar optimis dibarengi riuh tepuk tangan dari seluruh peserta yang hadir.

Raih Simpati Rakyat

Namun Muchsin Hasan terus memberikan kesempatan kepada Dapil lain untuk terus meraih simpati rakyat, sehingga mendulang dua kursi.

“Kami berikan kesempatan dan akan mengevaluasi serta memberikan laporan ke DPD I Partai Golkar. Dapil 1, 2 dan 3 start evaluasi berkala di mana satu Dapil itu mendapat dua kursi, kita siap mendorong perolehan itu,” kata Muchsin.

Menurutnya, Gayo serumpun, Aceh Tengah, Bener Meriah, Gayo Lues dan Aceh Tenggara merupakan basis pemenangan Partai Golkar dan harus “dikuasai” untuk Pemilu 2024.

Baca Juga  DPD Golkar Jawa Barat Bidik 30% Suara di Pileg 2024

“Tahun 2019 lalu kita kecolongan, tapi kami bertanggung jawab, dengan tekad yang bulat, kami akan mengembalikan kepercayaan itu, siap menjadi Partai pemenang di Pemilu 2024 mendatang,” harapnya.

Setelah meraih kemenangan itu, otomatis Partai Golkar dapat mengusung calon Bupati dan Wakil Bupati di Pilkada.

“Partai lain yang mau bergabung silahkan, tetapi calon bupati dan wabup ditentukan oleh Partai Golkar. Karena pohon ini semakin kuat, daunnya semakin lebat dan rindang. Otomatis dapat menaungi masyarakat Gayo dengan slogan Golkar menang rakyat sejahtera,” katanya.

Hadir dalam Rakerda itu 30 Caleg DPRK Aceh Tengah, Caleg DPRA, pengurus DPD 2 Golkar Aceh Tengah, Sekretaris DPD I Golkar Aceh, H Ali Basrah, Penasehat Partai Golkar, pimpinan ormas Hasta Karya Golkar dan unsur pimpinan kecamatan partai. (KBA.ONE)

Email: Nyomanadikusuma@G24 News
Editor: Lala Lala

banner 325x300