Nasional

Gempa Magnitudo 6,4 di DIY, BMKG: Tidak Ada Potensi Tsunami

279
×

Gempa Magnitudo 6,4 di DIY, BMKG: Tidak Ada Potensi Tsunami

Share this article
Peta lokasi gempa di Bantul, DIY magnitudo 6,4 pukul 19:45 WIB Sabtu (30/6/2023). Foto: InfoBMKG
Peta lokasi gempa di Bantul, DIY magnitudo 6,4 pukul 19:45 WIB Sabtu (30/6/2023). Foto: InfoBMKG

G24NEWS.TV, JAKARTA – Gempa terjadi di Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) magnitudo 6,4 pada pukul 19:45 Waktu Indonesia Barat (WIB) hari ini, Sabtu (30/6/2023).

“Info Gempa Mag:6.4, 30-Jun-23 19:57:43 WIB, Lok:8.63 LS,110.08 BT (86 km BaratDaya BANTUL-DIY), Kedlmn:25 Km,” tulis Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dalam akun IG infoBMKG, beberapa saat setelah gempa terjadi, seperti dilansir dari esensi.tv.

BMKG juga menuliskan bahwa gempa yang terjadi tidak berpotensi adanya tsunami.

Setelah pengumuman gempa, akun IG infoBMKG ramai dipenuhi komentar dan pengalaman warga saat terjadi gempa.

Warga DIY  berhamburan ke luar karena merasakan getaran gempa yang cukup kuat dengan pusat gempa di barat daya Kabupaten Bantul.

“Saya dibantul masih rada goyang ni, kaya di dalam kereta ga stabil,” tulis akun mindra18, saat terjadi gempa.

Baca Juga  Ravindra Soroti ‘Bioprospecting’ dalam Pembahasan RUU KSDAHE

bagas.panduu menggambarkan guncangan gempa yang kuat karena sate yang sedang dibakar juga terjatuh “Lagi nyate Gempa. Dan Sate-Sate ku terguling”.

Akun simuxxzie mengatakan dirinya merasakan guncangan sebanyak dua kali.

“Gempa ny 2x min,, yg pertama sebentar gk tllu kenceng ,yg kedua kenceng banget,udah gitu agak lama,” tulisnya.

Getaran Sampai Banyuwangi

Bahkan, menurut satu akun IG atas nama saugiyamani, guncangan gempa terasa hingga Banyuwangi.

Baca Juga  Presiden Jokowi Dorong Penerapan SPBE Percepat Penanganan Stunting

“Sampek banyuwangi, ujung timur jawa, kerasa loh,” tulisnya. _

“gunungkidul getaran kenceng banget,” tulis meme_dan_jedagjedug_.

“Pohon aja sampai bergetar hebat tadi,” tulis rizal_adep

“Saya di Bantul paling selatan deket pantai min kenceng bgt msh gemeteran sampai skrg 😭 do’ain semuanya dlm lindungan Allah 🤲,” tulis akun tsatsa_lestari.

“Tobat tobat kiamat semakin dekat fakta dan nyata,” tulis 007_r1_.

Baca Juga  BMKG Prakirakan Sejumlah Daerah di Indonesia Diguyur Hujan Hari Ini

Akun annisaa_cr memposting pengalamanya. Dia mengatakan belum pernah merasakan gempa sekuat ini. Dia dan warga kompleks perumahan ke luar rumah dan berteriak hingga menangis karena merasakan getaran yang begitu kuat.

“untuk pertamakalinya merasakan gempa sekuat tadi, masih atur nafas, masih gemeteran & masih terus berdoa. lama & kuat bgt goyangannya. 1 perumahan bener2 keluar semua ada yg triak2 jg hbs itu ada yg nangis jg. dan yg tmbh bkin lemes itu ankku pas udh tidur, di kamar atas, jd aku harus cepat angkat dia n trun tangga, krn td yg ada di pikiran wah sekenceng ini bs bner2 roboh, alhamdulillah masih dilindungi Allah, staysafeeveryone, mdh2an gk da gempa susulan 🤲🏻 aamiin:”.

Email: Nyomanadikusuma@G24 News

Editor: Lala Lala

banner 325x300