Olahraga

Prancis vs Maroko, Siapa yang Cetak Sejarah?

266
×

Prancis vs Maroko, Siapa yang Cetak Sejarah?

Share this article
prancis vs maroko siapa yang cet
prancis-vs-maroko-siapa-yang-cet

G24NEWS.TV, JAKARTA –Prancis dan Maroko berebut tiket final Piala Dunia 2022 untuk beradu kuat dengan Argentina, siapa yang akan mencetak sejarah? Kedua tim akan bentrok pada Kamis (15/12) pukul 02:00 WIB di Al Bayt Stadium.

Prancis menyingkirkan Inggris untuk sampai pada babak semifinal ini, sedangkan Maroko secara mengejutkan menghempaskan Portugal.

Kemenangan 1-0 atas Portugal membuat Maroko menjadi tim Afrika pertama yang berhasil tembus ke babak semifinal sepanjang sejarah Piala Dunia. Sebelumnya hanya Kamerun yang berhasil melaju ke babak perempatfinal Piala Dunia 1990, Senegal pada 2022 dan Ghana di Piala Dunia Afrika Selatan tahun 2010.

Kesuksesan Timnas Maroko tak lepas dari peran sentral beberapa pemain mereka. Salah satunya adalah Yousuf El-Nesyri yang berhasil mencetak gol tunggalnya di laga melawan Portugal.

Sejauh ini, El-Nesyri telah mengemas dua gol di Piala Dunia dari total dua edisi Piala Dunia yang diikuti. Torehan tersebut menjadi rekor terbanyak yang dimiliki pemain Maroko.

Baca Juga  Spanyol Pecat Luis Enrique Usai Kalah dari Maroko di 16 Besar Piala Dunia 2022

Atas kemenangan dari Portugal, Timnas Maroko sejauh ini mampu menjaga rekor tak terkalahkan di Piala Dunia 2022. Tim berjuluk Singa Atlas berhasi mengemas empat kali kemenangan dan hanya satu kali imbang.

Tak hanya itu, kokohnya pertahanan lini pertahanan mereka menjadi yang terbaik di Piala Dunia 2022, dengan hanya satu kali kebobolan yang di dapat dari Kanada pada pertandingan terakhir di babak grup.

Maroko adalah tim yang sejauh ini memegang rekor clean sheet terbanyak. Sejauh ini belum pernah kebobolan di babak gugur.

Tantangan sesungguhnya dari Prancis

Namun terlepas dari kokohnya lini belakang mereka, Maroko bakal menghadapi tantangan yang sesungguhnya melawan Prancis.

Prancis yang menyandang status juara bertahan merupakan salah satu tim terbaik di turnamen empat tahunan ini. Mereka berhasil menempatkan dua pemainnya di jajaran top skor sementara Piala Dunia Qatar 2022 yakni Kylian Mbappe dsn Oliver Giroud.

Baca Juga  Piala Dunia 2022: Prancis dan Inggris Amankan Tiket Perempat Final

Prancis menjadi juara bertahan pertama yang melaju ke semifinal sejak Brasil pada 1998. Brasil memang melaju sampai ke final pada edisi Piala Dunia 1998. Namun sayang mereka harus ditaklukkan Prancis di laga final untuk mendapatkan bintang pertama di dadanya.

Prancis menunggu sampai 20 tahun lamanya untuk akhirnya menambah bintang tersebut.

Namun kini hanya dengan waktu empat tahun, mereka berpeluang menambahkan bintang di dadanya seiring dengan keberhasilan melaju ke semifinal.

Patut dinantikan apakah Prancis kembali mendapatkan bintang di dada mereka? Atau Maroko yang akan memberi mimpi buruk bagi mereka?

 

banner 325x300