Politik

Golkar Sidoarjo Gelar Pelatihan Saksi di TPS

146
×

Golkar Sidoarjo Gelar Pelatihan Saksi di TPS

Share this article
Ketua DPD Golkar Sidoarjo Adies Kadir  dan pengurus DPD Adam Rusydi dan Kurniawan Yuda saat menghadiri pelatihan saksi TPS di kawasan Bungurasih, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (19/11/2023). Foto: Golkar
Ketua DPD Golkar Sidoarjo Adies Kadir  dan pengurus DPD Adam Rusydi dan Kurniawan Yuda saat menghadiri pelatihan saksi TPS di kawasan Bungurasih, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (19/11/2023). Foto: Golkar

G24NEWS.TV, JAKARTA – Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya Kabupaten Sidoarjo, Provinsi Jawa Timur (DPD Golkar Sidoarjo)  menggelar pelatihan saksi yang akan ditempatkan di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Wakil Ketua DPP Partai Golkar Adies Kadir mengatakan pelatihan saksi diikuti oleh 849 orang. Acara ini digelar di Kawasan Bungurasih, Kecamatan Waru, Sidoarjo, Minggu (19/11/2023).

Dia mengatakan  semua saksi untuk dapil 6 Sidoarjo yang meliputi Kecamatan Gedangan dan Waru ikut dalam pelatihan ini, sehingga diharapkan dapat mengawal suara Partai Golkar di TPS yang ada di Waru dan Gedangan.

Adies Kadir menambahkan para saksi di Tempat Pemungutan Suara selain bertugas mengamankan suara Caleg dan Partai Golkar juga harus mengawal penuh perolehan suara Capres dan Cawaspres Partai Golkar, Prabowo-Gibran.

“Kawal penuh di Kecamatan Waru dan Gedangan untuk kemenangan Partai Golkar dan Capres-Cawapres, Prabowo-Gibran,” jelasnya, kepada wartawan.

Baca Juga  Bawaslu Daerah Wajib Tegakkan Kepastian Hukum dalam Sengketa Proses Pemilu

Lebih jauh Anggota Komisi III DPR RI ini menambahkan jika tugas para saksi dalam mengawal suara AKAR KAYUJATI PRO-GIBRAN, yakni Adies Kadir Caleg DPR RI, Adam Rusydi Caleg DPRD Jatim dan Kurniawan Yuda Calon Legislatif DPRD Sidoarjo serta Capres-Cawaspres, Prabowo-Gibran tidaklah mudah.

Bagaimana para saksi harus datang sejak pagi hingga proses perhitungan suara, itu sangat membutuhkan fisik dan tenaga yang baik.

“Semua fasilitas harus kita tunjang, konsumsi, biaya saksi sudah kita siapkan. Tak kalah penting adalah suplemen atau vitamin juga harus kita siapkan untuk para saksi yang bekerja mengawal suara kita di TPS,” paparnya.

“Ketua Golkar Sidoarjo dan Ponakan Saya, Kurniawan Yuda sudah menyiapkan buat Bapak-Ibu semua, jadi jangan risau jangan takut. Saksi Partai Golkar di Pemilu 2024 harus ceria dan senyum selalu,” sambung Politisi Senior Partai Golkar Jatim ini.

Acara itu juga dihadiri oleh Perwakilan Pengurus DPD Golkar Jatim, Ketua DPD Golkar Sidoarjo, Adam Rusydi serta Kurniawan Yuda, Calon Legislatif (Caleg) Dapil 6 Waru-Gedangan, Sidoarjo.

Baca Juga  Selamat! DKI Jakarta Juara Umum Olimpiade Olahraga Siswa Nasional 2023

Di tempat yang sama,  Adam Rusydi mengatakan jika pendidikan bagi para saksi di Dapil 6 Sidoarjo ini merupakan bagian kerja Politik Golkar guna memaksimalkan kemenangan di Pileg maupun di Pilpres 2024.

“Kerja Politik dalam mengawal suara hilirnya di Tempat Pemungutan Suara atau TPS. Oleh karena itu, Golkar Sidoarjo jauh-jauh hari sudah melakukan rekrutmen, agar saksi memahami dengan jelas terkait tugasnya dalam mengawal perhitungan suara,” katanya.

Komisi E DPRD Jawa Timur ini mengharapkan kerja keras, kerja teliti para saksi dalam mengawal suara para Caleg DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Sidoarjo serta Prabowo-Gibran. Sehingga target kemenangan Partai Golkar dan Prabowo-Gibran bisa kita raih di Sidoarjo.

Email: Nyomanadikusuma@G24 News
Editor: Lala Lala

banner 325x300