HeadlineNasional

Ridwan Kamil Mantap Pilih Partai Golkar, Besok Bergabung

271
×

Ridwan Kamil Mantap Pilih Partai Golkar, Besok Bergabung

Share this article
Ridwan Kamil
Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat, Penasihat Kosgoro. (Foto Pemprov Jabar)

G24NEWS.TV, JAKARTA — Ridwan Kamil, gubernur Jawa Barat yang belakangan langkah politiknya menjadi perhatian banyak pihak, menyatakan akan segera bergabung dengan Partai Golkar.

“Besok,” jawab Kang Emil, Selasa (17/1) di Depok, Jawa Barat dikutip dari Detikcom. Ridwan Kamil berada di Depok untuk meresmikan underpass Dewi Sartika Depok.

Kang Emil, panggilan Ridwan Kamil tidak menjelaskan lebih jauh soal rencana dirinya bergabung dengan Golkar. Namun soal waktu, dia menegaskan kemungkinan masuk Partai Golkar besok sore, Rabu 18 Januari 2023.

“Kemungkinan besok sore masuk Golkar,” lanjut Kang Emil.

Sebelumnya Ridwan Kamil sering disebut oleh pengurus Golkar akan segera resmi menjadi anggota partai setelah sebelumnya bergabung dengan Kosgoro 1957, salah satu ormas pendiri partai berlambang beringin itu.

Paling Cocok dengan Golkar 

Pengamat politik FISIP Universitas Indonesia, Aditya Perdana karakter Ridwan Kamil dan Partai Golkar memang menunjukkan kecocokan, dibanding partai lain seperti PAN atau Gerindra.

Menurut Aditya Golkar memiliki banyak yang sesuai dengan kebutuhan Ridwan Kamil terkait Pemilu 2024 mendatang. Salah satunya adalah kemapanan dan stabilitas organisasi setelah berhasil melalui masa transisi kepemimpinan partai dengan baik.

Baca Juga  Robert Joppy: Partai Golkar Wadah Mempererat Pesaudaraan Warga Asli Papua dan Pendatang

Dengan stabilitas ini, Golkar pada Pemilu 2019 lalu berhasil menduduki peringkat kedua nasional meski tidak punya satupun tokoh ikonik.

“RK juga butuh partai relatif besar dan Golkar termasuk dalam nomor 3,” ujar Aditya dikutip dari Kompas. “Secara organisasi kan Golkar sudah punya jaringan yang sudah cukup kuat di banyak daerah,” lanjut dia.

Sebelumnya Kang Emil mengakui kedekatannya dengan Partai Golkar. “Kedekatan saya dengan tokoh-tokohnya (Golkar) sangat dekat. Mudah-mudahan, media juga sering bertanya, nanti, dalam waktu tidak terlalu lama mungkin ada hal-hal yang akan saya umumkan di waktu yang akan ditentukan yang terbaik, tapi arahnya tidak jauh apa yang disampaikan,” tutur Kang Emil saat masuk menjadi anggota Kosgoro.

Ridwan Kamil Sudah jadi Keluarga Besar Partai Golkar

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto
ridwan-kamil-

Ketua DPP Partai Golkar Dave Laksono sebelumnya menyatakan Ridwan Kamil sudah menjadi anggota dengan masuk melalui Kosgoro 1957.

“Kalau Pak Ridwan Kamil saat ini menjadi anggota Kosgoro, sudah otomatis merupakan anggota Golkar, Ridwan Kamil sudah masuk ke Golkar melalui Kosgoro,” ujar Dave akhir pekan lalu.

Di Kosgoro, Ridwan Kamil menduduki posisi sebagai penasihat. Sedangkan di Golkar, status keanggotaan dan posisinya akan diumumkan oleh Airlangga Hartarto.

Baca Juga  Ini Informasi Pelatihan Untuk Guru di Kementerian Agama

“Sekarang tinggal penempatan beliau dan nanti akan diumumkan pada waktunya oleh Ketua Umum,” ujar dia. “KTA-nya nanti diumumkan.”

Partai Golkar juga sebelumnya diberitakan sedang menyiapkan posisi yang tepat untuk Ridwan Kamil. Posisi itu akan disesuaikan dengan keinginan, minat dan akan membuatnya nyaman.

“Pak Ridwan Kamil ini sudah menyatakan kepada ketum kami, Pak Airlangga Hartarto, akan membantu pemenangan Golkar,” kata Ketua PDK Kosgoro 57 Jabar Aria Girinaya.

“Ada proses di partai untuk mempersiapkan posisi yang sesuai passion dan kapasitas Pak RK (Ridwan Kamil). Kalau di Bappilu kan ada Pak Zainudin Amali dan wakil ketum pemenang ada Bang Doli (Ahmad Doli Kurnia Tandjung). Tapi intinya sedang berproses,” lanjut dia.

 

 

banner 325x300