HeadlineLifestyle

Piala Dunia 2022 Makin Seru, Ini Daftar Peserta dan Jadwal Laga 16 Besar

283
×

Piala Dunia 2022 Makin Seru, Ini Daftar Peserta dan Jadwal Laga 16 Besar

Share this article
fifabesar
fifa-16-besar

G24NEWS.TV, JAKARTA —  Piala Dunia 2022 memasuki babak gugur, sebanyak 16 negara yang berhasil lolos akan bertanding untuk mengunci tiket ke babak selanjutnya.

Selain itu, di babak gugur ini, terjadi banyak kejutan pada Piala Dunia 2022, tim-tim besar favorit juara harus angkat koper lebih dulu seperti Jerman, Belgia dan Uruguay.

Adapun negara terakhir yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar adalah Timnas Swiss.

BACA JUGAJadi Juara Grup, Argentina Amankan Tiket 16 Besar Piala Dunia 2022

Pasukan Murat Yakin ini berhak lolos ke babak gugur setelah mengalahkan Serbia 3-2, pada Sabtu (3/12).

Berikut daftar negara yang lolos dan jadwal lengkap pertandingan 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022:

  • Timnas Belanda melawan Amerika Serikat menjadi laga pembuka babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022. Pertandingan ini akan digelar pada 3 Desember 2022 pukul 22:00 WIB di Khalifa International Stadium.
  • Timnas Argentina vs Australia menjadi laga kedua babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022. Pertandingan ini akan digelar pada 4 Desember 2022 pukul 02:00 WIB di Ahmad bin Ali Stadium.
  • Timnas Prancis berhadapan Polandia menjadi laga ketiga babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022. Pertandingan ini akan digelar pada 4 Desember 2022 pukul 22:00 WIB di Al Thumama Stadium.
  • Timnas Inggris vs Senegal menjadi laga keempat babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022. Pertandingan ini akan digelar pada 5 Desember 2022 pukul 02:00 WIB di Al Bayt Stadium.
  • Timnas Jepang melawan Kroasia menjadi laga kelima babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022. Pertandingan ini akan digelar pada 5 Desember 2022 pukul 22:00 WIB di Al Janoub Stadium.
  • Timnas Brasil vs Korea Selatan menjadi laga keenam babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022. Pertandingan ini akan digelar pada 6 Desember 2022 pukul 02:00 WIB di Stadium 974.
  • Timnas Maroko melawan Spanyol menjadi laga ketujuh babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022. Pertandingan ini akan digelar pada 6 Desember 2022 pukul 22:00 WIB di Education City Stadium.
  • Timnas Portugal menghadapi Swiss menjadi laga terakhir babak 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022. Pertandingan ini akan digelar pada 7 Desember 2022 – 02:00 WIB di Lusail Iconic Stadium.
Baca Juga  Tolak Jadi Underdog, Swiss Siap Pulangkan Portugal di Babak 16 Besar

Jangan sampai lolos saksikan tim-tim sepak bola terbaik dunia bertanding, siapa jagoanmu?

banner 325x300