G24NEWS.TV, JAKARTA — Maroko melawan Portugal menjadi salah satu partai yang paling ditunggu-tunggu di babak perempat final Piala Dunia 2022 ini. Pertandingan akbar ini direncanakan digelar di Al Thumama Stadium, Sabtu (10/12) pukul 22.00 WIB.
Saat ini, Maroko diambang sejarah sebagai tim Afrika pertama mencapai semifinal Piala Dunia. Akan tetapi, Portugal juga sedang memburu rekor baru untuk pertama kalinya mencapai final Piala Dunia sepanjang sejarah mereka.
Karenanya, perebutan tiket semifinal antara dua tim yang tampil impresif sejak babak grup ke 16 Besar kemarin akan patut dinantikan.
Maroko yang berstatus sebagai tim kuda hitam sejauh ini mAmpu mematahkan segala prediksi. Apabila mampu mengalahkan Portugal di babak ini, mereka bakal jadi tim Afrika pertama di semifinal Piala Dunia.
Tak hanya itu, Maroko adalah salah satu tim terbaik di Piala Dunia tahun ini. Di mana pada babak grup tidak ada satupun yang meraih lebih banyak dari tujuh poin yang didapat Maroko untuk memuncaki Grup F.
Tren positif Maroko berlanjut pada babak gugur yang sukses meredam permainan dominan Spanyol.
Tetap kokoh di bawah tekanan bertubi-tubi, mereka justru memberi ancaman serius bagi pasukan Luis Enrique tersebut.
Momentum itu kembali berlanjut ke babak adu penalti yang dituntaskan tanpa sekalipun kebobolan dan mencetak tiga gol dari empat eksekusi.
Namun Portugal yang jadi lawannya di delapan besar bukan berarti hanya berdiam diri. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan bahkan telah menyegel tiket babak 16 Besar Piala dunia ketika babak grup masih menyisakan satu pertandingan.
Tak berhenti sampai di situ, mereka di babak gugur menegaskan kekuatannya dengan menghajar Swiss. Untuk itu patut dinantikan apakah Timnas Maroko dapat melanjutkan karir manisnya di Piala Dunia, atau justru Portugal yang membuat mereka pulang kampung?
Prediksi Susunan Pemain Maroko VS Portugal
Maroko: Yassine Bounou; Achraf Hakimi, Jawad El Yamiq, Romain Saiss, Noussair Mazraoui; Azzedine Ounahi, Sofyan Amrabat, Selim Amallah. Hakim Ziyech, Youssef En-Nesyri, Sofiane Boufal.
Portugal: Diogo Costa; Diogo Dalot, Pepe, Ruben Dias, Raphael Guerreiro; Otavio, William Carvalho, Bernardo Silva; Bruno Fernandes, Goncalo Ramos, Joao Felix.