Video

Kunjungi Dapil, Wakil Rakyat Golkar Ahkam Gajali Serap Aspirasi dan Salurkan Bantuan di Desa Naflo

137
×

Kunjungi Dapil, Wakil Rakyat Golkar Ahkam Gajali Serap Aspirasi dan Salurkan Bantuan di Desa Naflo

Share this article
kunjungi dapil wakil rakyat golk
kunjungi-dapil-wakil-rakyat-golk

WAKIL ketua I Dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Sula H. Ahkam Gajali dari Fraksi Partai Golkar kembali mengunjungi daerah pemilihannya untuk melakukan kunjungan kerja reses serta menyerap aspirasi masyarakat di Desa Naflo, Kecamatan Mangoli Tengah, Kabupaten Kepulauan Sula.

Sesampainya di lokasi, Ahkam Gajali bersama istrinya, Hj. Umi Kalsum disambut hangat oleh ratusan warga Desa Naflo beserta Kepala Desa Naflo, Mantan Kepala Desa, Mantan Pj. Kepala Desa, Imam Desa, BPD dan para Aparat Desa lainnya.

Hadir dalam kegiatan ini, Kabag umum Setwan Kepsul dan rombongan di pelabuhan yang langsung menuju lokasi reses masa persidangan III tahun 2022.

Dalam kesempatan tersebut, Ahkam Gajali menyampaikan bahwa kegiatan reses ini wajib dilakukan guna mendengarkan secara langsung aspirasi yang ada di masyarakat daerah pemilihannya yakni di Desa Naflo dan Desa Jere Kec. Mangoli Timur.

Baca Juga  Dedi Mulyadi Sebut Politisi Harus Punya Nilai Estetika dalam Memimpin Rakyat

Banyak aspirasasi yang disampaikan dalam agenda reses masa sidang III tahun 2022 ini antara lain, pembangunan infrastruktur jalan dari Mangoli Tengah hingga ke Mangoli Timur serta pembangunan gedung sekolah SD dan SMP.

“Untuk pembangunan di desa baik fisik maupun non fisik kita kembalikan kepada pemerintah desa, dan jika anggaran DD dan ADD belum cukup dengan pembangunan fisik maka harus usulkan ke pemerintah daerah.” ujar Ahkam.

Tak hanya itu, kader Golkar ini juga berjanji akan berusaha dengan maksimal untuk menyampaikan dan memperjuangkan aspirasi warga di Desa Naflo agar bisa terealisasi sesegera mungkin.

Baca Juga  Indonesia Menuju Produsen Halal Terbesar di Dunia

“Dan insya Allah kami kawal lewat dinas terkait maupun di sidang Paripurna DPRD Kepsul,” janjinya.

Ahkam Gajali yang sekaligus menjabat sebagai Ketua Partai Golkar Kepulauan Sula itu, juga mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan dan terus membangun kekompakkan demi mencapai kemajuan bersama serta kesejahteraan masyarakat di Desa Naflo.

“Saya harapkan seluruh masyarakat, kiranya selalu menjaga kesehatan, dan menjaga keharmonisan dan kekompakan antara pemerintah desa juga pemerintah daerah Kepulauan Sula.” tutupnya.

Pada kesempatan ini Ahkam Gajali tidak hanya datang untuk melakukan kegiatan reses saja namun juga untuk memberikan bantuan berupa beras kepada puluhan janda dan anak yatim di Desa Naflo.
 

banner 325x300