HeadlineNasional

Giliran PSI Sambangi Partai Golkar, Koalisi Besar Hampir Pasti Terwujud

128
×

Giliran PSI Sambangi Partai Golkar, Koalisi Besar Hampir Pasti Terwujud

Share this article
Ketua Umum GOLKAR dan Ketua Umum PSI
Ketua Umum GOLKAR dan Ketua Umum PSI

G24NEWS.TV, JAKARTA – Giliran para pengurus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang menyambangi kantor DPP Partai Golkar di Slipi, Jakarta Barat Rabu, (12/4). Kedua partai sepakat untuk mendorong lahirnya koalisi besar partai politik pada Pemilu 2024.

“PSI hadir untuk ikut mendorong koalisi besar, dan ini menunjukkan koalisi besar semakin relevan dan semakin baik untuk didorong,” kata Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto saat memberikan keterangan pers di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Rabu.

Rombongan PSI yang kompak memakai jaket merah tiba di kantor Golkar pada Rabu siang sekitar pukul 11.00 WIB, rombongan dipimpin oleh Ketua Umum PSI Giring Ganesha dan Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie.

Mereka  disambut oleh beberapa kader perempuan Golkar, antara lain, Wakil Ketua Umum Partai Golkar Nurul Arifin dan Ketua DPP Meutya Hafid.

Baca Juga  Agus Gumiwang dan Airlangga Sapa Masyarakat Indonesia di Jerman
Pertemuan GOLKAR dan PSI
Pertemuan GOLKAR dan PSI

Setelah saling sambut dan sapa, rombongan PSI dan kader Golkar langsung beranjak menuju ke dalam gedung DPP Golkar untuk menggelar pertemuan tertutup dengan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

“Kami bertukar pikiran mengenai rencana ke depan dari koalisi yang ada, baik itu di koalisi besar maupun dari koalisi KIB (Koalisi Indonesia Bersatu),” ujar Airlangga.

Airlangga menjelaskan terkait koalisi besar sudah dilakukan pembicaraan berkali-kali dengan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto.

“Prabowo selaku pemimpin KIR, saya dari Partai Golkar dan mewakili KIB terus berkomunikasi untuk membangun soliditas dari koalisi besar,” ungkap Airlangga.

Sementara itu, Grace sudah mengemukakan bahwa PSI berminat untuk bergabung ke koalisi besar karena koalisi itu adalah representasi pendukung Jokowi.

Airlangga Hartarto dan Grace Natalia
Airlangga Hartarto dan Grace Natalia

Wacana koalisi besar terbuka pertama kali usai Presiden Jokowi bertemu para pimpinan parpol pendukung pemerintahan saat ini. Lima pimpinan parpol dalam pertemuan di Kantor DPP PAN, Minggu (2/4) itu, yakni Prabowo Subianto (Gerindra), Muhaimin Iskandar (PKB), Airlangga Hartarto (Golkar), Zulkifli Hasan (PAN), dan Muhammad Mardiono (PPP).

Baca Juga  Wakil Rakyat dari Partai Golkar Pastikan BLT Tanpa Potongan

Ketua Umum PSI Giring Ganesha berharap ikut terlibat dan berkontribusi dalam proses membangun dan menyejahterakan rakyat Indonesia. “Kami siap membuka pintu komunikasi dan kolaborasi dengan koalisi besar,” ujar dia.

Sebelum bertemu PSI, pada Senin (10/4) lalu Partai Golkar menerima kunjungan Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo beserta jajarannya.

Airlangga Hartarto mengatakan, pertemuannya dengan Hary Tanoe turut membahas rencana membentuk koalisi besar di antara partai-partai pendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo.

Sebelumnya beberapa partai politik yang telah berkunjung ke DPP Golkar di antaranya PKS, Partai Nasdem, dan PBB.

banner 325x300